PERSAHABATAN : Yunani di Kejutkan Oleh Belarusia ( 0-1 )


Berita Hari Ini Yunani secara mengejutkan harus menelan kekalahan tipis 1-0 saat melakoni uji coba internasional lawan Belarusia yang berlangsung di Stadio Gregorios Karaiskaki, Kamis (10/11) dini hari WIB.

Bermain dengan mengandalkan beberapa pemain pelapis, pasukan Michael Skibbe tetap bisa mengendalikan permainan lawan negara Eropa Timur yang menempati urutan ke-77 rangking dunia FIFA tersebut.

Hanya saja, gol cepat yang dibukukan Belarusia saat laga baru berjalan 14 menit lewat aksi Sergey Palitsevich berhasil menggoyahkan dominasi Yunani, hingga membuat tuan rumah dalam situasi sulit.

Derasnya tekanan yang dilancarkan Yunani selaku kampiun Euro 2004 datang hingga memasuki paruh kedua permainan. Namun tak satu pun peluang yang mereka ciptakan mampu menyamakan kedudukan.

Hingga wasit meniup peluit panjang, kekalahan pertama menjadi noda pada catatan lima laga internasional terakhir yang dilalui Yunani dengan kemenangan beruntun, tepatnya sejak menaklukkan Australia 2-1 juga dalam uji coba.

Highlights : Yunani 0-1 Belarusia


Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :