ONE Championship Akan Gelar Pertunjukan di Jakarta

Petarung ONE Championship asal Kazakhstan, Kairat Akhmetov.

ONE ChampionshipJAKARTA - ONE Championship (ONE) akan menggelar ajang bertajuk ONE: Total Victory yang diadakan di Jakarta Convention Center (JCC), 16 September 2017.

ONE: Total Victory bakal menyajikan pertarungan spektaluler dari para petarung seni bela diri campuran lokal dan mancanegara.

Pada laga utama, ONE:Total Victory akan menampilkan mantan juara dunia kelas terbang ONE, Kairat Akhmetov (Kazakhstan), melawan petarung asal Filipina, Geje "Gravity" Eustaquio.

"Jakarta adalah salah satu destinasi paling menarik bagi ONE Championship. Jakarta selalu menyediakan latar belakang yang sempurna," kata Chatri Sityodtong selaku CEO ONE Championship.

"ONE: Total Victory akan menjadi malam yang seru dan Anda harus bergabung dengan kami karena kami bakal siarkan ke seluruh dunia!" ujar Sityodtong.

Petarung ONE Championship, Kairat Akhmetov (kiri), saat tampil dalam sebuah pertandingan.

Akhmetov merupakan atlet bela diri veteran yang berasal dari Almaty, Kazakhstan. Pria 29 tahun itu mencetak rekor professional 23-1 sepanjang kariernya.

Pada penampilan terakhirnya, Akhmetov menghadapi Adriano Moraes untuk memperebutkan gelar juara dunia kelas terbang ONE.

Namun, Akhmetov gagal meraih kemenangan. Dia kalah melalui keputusan mutlak juri dalam pertarungan yang ketat.

Ia bertekad untuk kembali meraih hasil positif di ONE Championship dengan mengalahkan Eustaquio.

"Saya sangat bersemangat untuk kembali ke atas ring dan bertarung. Kekalahan adalah bagian dari permainan, yang terpenting adalah kembali dengan lebih baik," tutur Akhmetov.

Informasi mengenai tiket pertarungan ONE: Total Victory bisa Anda dapat di situs www.onefc.com

 AGEN SBOBET

Subscribe to receive free email updates: