[VIDEO] CUPLIKAN GOL Hajduk Split 1-1 Everton (Agg 1-3): The Toffees Ke Liga Europa


MAJALAH BOLASplit – Setelah melalui tahap play-off yang cukup panjang, akhirnya Everton bisa memastikan keikutsertaan mereka di ajang Liga Europa. Hasil ini diperoleh setelah mampu menahan Hajduk Split dengan skor 1-1, yang membuat agregat menjadi 1-3 untuk kemenangan Merseyside Biru.

Dalam leg kedua yang diselengarakan di Stadion Poljud, markas Hajduk, Gylfi Sigurdsson langsung membuat peluang. Pemain yang baru dibeli dari Swansea City itu menjadi pencetak gol semata wayang Everton.

Mengejear defisit dua gol dari leg pertama, Hajduk bermain menekan sejak awal, akan tetapi gol malah baru datang kala babak pertama menyisakan tiga menit. Sepakan jarak jauh spektakuler Josip Radosevic meluncur keras melewati kepala kiper Jordan Pickford yang tidak menyangka bola aka merobek jala gawangnya.

Respon baik dari Everton di babak kedua langsung terlihat kala restart baru berlangsung 16 detik. Adalah sang playmkaer baru, Gylfi Sigurdsson, yang jadi aktornya. Usai melakukan intersep di sayap kanan dekat garis tengah gelandang asal Islandia itu langsung mendang bola kuat-kuat yang kemudian masuk ke gawan Hajduk. Meski kuat berbau keberuntungan namun Sigurdsson mendapat apresiasi maksimal.

Hajduk yang tersentak oleh gol balasan Sigurdsson kemudian makin giat keluar menyerang. Di menit ke-57 Radosevic lagi-lagi melakukan tembakan spekulatif dari jarak 20 yard yang kali ini melenceng tipis dari tiang jauh.

Tuan rumah sempat mendapat hadiah penalti di menit 63 usai Ashley Williams dengan ceroboh melanggar Ante Erceg di area terlarang, namun tidak mampu dikonversi menjadi gol. Ahmed Said yang maju menjadi eksekutor tidak mampu menaklukkan Pickford yang mampu membaca arah tendangan lemahnya.

Susunan Pemain :

Hajduk Split (4-3-3): Dante Stipica, Josip Juranovic, Zoran Nizic, Borja Lopez, Hysen Memolla, Savvas Gentsoglou, Josip Radosevic, Hamza Barry, Nikola Vlasic, Said Ahmed Said, Ante Erceg

Cadangan : Gustavo Carbonieri Santa Rosa, Zvonimir Kozulj, Ivan Pesic, Karlo Letica, Toma Basic, Fran Tudor, Franko Kovacevic

Everton (4-2-3-1): Jordan Pickford, Cuco Martina, Michael Keane, Ashley Williams, Leighton Baines, Muhamed Besic, Morgan Schneiderlin, Ademola Lookman, Dominic Calvert-Lewin, Gylfi Sigurdsson, Wayne Rooney

Cadangan : Phil Jagielka, Kevin Mirallas, Aaron Lennon, Maarten Stekelenburg, Tom Davies, Mason Holgate, Jonjoe Kenny


VIDEO CUPLIKAN GOL Hajduk Split 1-1 Everton


 AGEN SBOBET

Subscribe to receive free email updates: