Kades Batujai; BPPD Jangan Hanya Launcing Saja

Lombok tengah, Sasambonews.com -  Kepala Desa (Kades) Batujai Kecamatan Praya Barat Lombok Tengah Alwan Wijaya, meminta Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Lombok Tengah jangan hanya melauncing desa wisata saja namun setelahnya dibiarkan begitu saja tanpa ada expose selanjutnya. Salah satu contohnya Dusun Mengilok yang sampai saat ini masih sepi pengunjung. Hal itu disampaikan saat ditemui awak media di ruang kerjanya kemarin.  Menurutnya BPPD seharusnya membantu desa untuk mempromosikan wisata itu supaya semakin banyak diketahui wisatawan lokal maupun mancanegara sehingga ada endingnya dari hasil launcing. "sekarang kan lagi demam wisata, tapi BPPD jangan hanya launcing saja namun tidak ada expose selanjutnya" ungkapnya.

Sementara itu pihaknya mengharapkan potensi wisata yang ada di Desa Batujai bisa berkembang seperti Desa Setanggor maupun desa-desa lain yang ada Di Lombok Tengah sehingga keterlibatan Badan Promosi Pariwisata Daerah sangatlah penting dalam hal promosi.

Selain itu pihak desa juga akan terus berupaya melakukan pengembangan dalah hal wisata budaya dan kuliner, salah satunya adalah tradisi presean yang rencananya akan dipusatkan di dusun mengilok serta rencana pengembangan wisata kuliner tradisional di dusun petak. "kita akan kembangkan wisata budaya dan kuliner karena desa batujai adalah gerbang masuk dan keluar wisatawan yang melewati bandara internasional lombok" ujarnya.(nw)

Subscribe to receive free email updates: