Kejadian Sekira jam Pkl 08.00 wita. Akibat peristiwa itu dua orang dikabarkan meninggal dunia sementara beberapa orang lainnya mengalami luka berat dan luka ringan termasuk sopir Cary mengalami luka.
Kasat Reskrim Polres Loteng AKP Suherdi menuturkan kronologis kejadiannya :
Menurutnya kendaraan Suzuki Carry Open Cup DR 8483 VZ yang di kemudikan oleh saudara Anto Wijaya yang datang dari arah timur menuju ke barat sementara Truk Box yang dikendari Helmiadi datang dari arah barat menuju arah timur.
Anto yang sarat penumpang rata rata perempuan melaju dengan kecepatan tinggi sampai di tempat kejadian perkara tidak dapat mengendalikan kendaraanya sehingga oleng dan terjatuh. Sebelum terjatuh mobil cary nyaris mengantam truk box yang sudah berusaha minggir karena melihat dari kejauhan mobil cary terlihat oleng dan berjalan zigzag, beruntung sopir cary berhasil menghindari dan hanya mengenai lampu sisi kanan mobil truk.
Namun naas akibat menghindari tabrakan dengan Truk, penumpang cary terlempar ke bawah mobil Truck Box Mitsubishi DR 8281 S yang di kemudikan oleh saudara Helmiadi.
Data penumpang kendaraan Suzuki Carry Open Cup DR 8483 VZ yang mengalami luka berat dan dirawat di RSUD Praya antara lain. Inaq Sahmin, Nurlaila, Inaq Sri dan pengemudi kendaraan Suzuki Carry Open Cup DR 8483 VZ an. ANTO WIJAYA mengalami luka-luka di rawat di RSUD Praya sedangkan penumpang Inaq Rizal, Inak Eka, Amaq Patimah, Nanang Mashudi, Rahmat, Nursanap, mengalami luka-luka di rawat di Puskesmas Batunyala sedangkan penumpang yang meninggal dunia antara lain Inaq Jumari meninggal Dunia setelah di rawat di RSUD Praya dan Zuriati meninggal Dunia setelah di rawat di Puskesmas Batunyala.
Kerugian materi akibat kecelakaan tersebut diperkirakan sebesar Rp. 2 Juta
Tindakan Kepolisian Resort Lombok Tengah sesaar setelah kejadian yakni:
Mendatangi TKP, Melakukan olah TKP, Mencatat identitas Pengemudi dan penumpang yang terlibat kecelakaan dan Mengecek korban ke Puskesmas Batunyala dan di RSUD Praya. Am