Ketua KPPS 11 Syairul Alim mengatakan bahwa hiburan seperti ini bertujuan agar dapat menarik minat masyarakat supaya lebih antusias datang memberikan hal suaranya terlebih yang akan dipilih sekarang bukan hanya Presiden dan Wakil Presiden, melainkan DPR RI, DPD RI, DPR Provinsi dan DPR Kabupaten. “Hiburan ini untuk menarik minat masyarakat agar datang memberikan hak suaranya”ungkapnya.
Selain untuk menarik minat masyarakat untuk datang. Hiburan gendang beleq ini juga untuk memberikan rasa nyaman kepada pemilih yang nantinya akan mengantri di TPS.
Hiburan Gendang Beleq ini juga untuk dapat semakin mengangkat budaya dan keartifan lokal yang ada di Pulau Lombok terutama di Desa Monggas. (An)