Kemenag Undang Penyanyi Religi Hadad Alwi Dihalal Bihalal

Kantor Kemenag Kabupaten Lombok Tengah menggelar Halal Bihalal dengan Tema Kemenag  bersolawat bersama Hadad Alwi.

Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Kabupaten Lombok Tengah H. L. Fathul Bahri, Ustadz H. Hadad Alwi. Kakanwil Kemenag Prov  NTB  H. Nasruddin, MPd. Kapolres Lombok Tengah. Dandim 1620/Loteng Yang di wakili Danramil 1620-07/Pratim Kapten Inf Lukman. Kasi Datun Kejaksaan Negeri Lombok Tengah dan sejumlah kepala SKPD.

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Lombok Tengah menyampaikan Permohonan maaf atas segala kekurangan dari awal sampai berakhirnya acara ini, ini merupakan kegiatan pertama kali yang di selenggarakan oleh Kementrian Agama Kab. Lombok Tengah dan mengundang instansi pemerintah Kabupaten Lombok Tengah guna memperat tali silaturahmi dan halal bihalal bersama. ,"Di hari ini kita mendapatkan tamu kehormatan yaitu Ustadz H. HADDAD ALWI untuk bersama-sama kita bersholawat demi menjaga persatuan dan kesatuan bangsa ini" jelasnya.

 Kakanwil agama Provinsi NTB H. Nasrudin M. Pd yang pada intinya menyampaikan pada kesempatan ini berkumpul di halaman kantor Kemenag Kabupaten Lombok Tengah bertujuan untuk halal bihalal dan silaturrahmi.
 "Semua manusia tidak luput dari kesalahan dan dosa oleh karena itu mari kita saling bermaaf maafan" jelasnya.

Kepada ASN Kemenag Kabupaten Lombok Tengah ditekankan agar menjalin hubungan baik dengan masyarakat dan gunakan tufoksinya masing-masing.

Sementara itu Wakil Bupati Kabupaten Lombok Tengah, Menjalin kerjasama dengan semua instansi merupakan sinergitas untuk melayani masyarakat. Ini merupakan Momen yang pertama kali di adakan oleh Kemenag Kabupaten  Lombok Tengah acara halal bihalal.

Saat ini di Kabupaten Lombok Tengah kata Wabup, ada beberapa event yaitu acara bau nyale, pengumpulan anak yatim atau acara rahman dan rahim day setiap tahun, Maulid Nabi Muhammad Saw, Acara Syawal Solah Soleh dan soloh. Semua itu merupakan kegiatan sosial budaya masyarakat.

Terkait PAD Lombok Tengah sudah meningkat, Kantor Bupati yang baru sudah di bangun, jalan sudah aspal 1700 kilometer. Soal Pasar Renteng akan segera di bangun sedangkan pasar Jelojok sudah mulai dibangun. "kawasan KEK, sirkuit motor GP dan air mancur seperti negara Singapura sudah mulai dibangun" jelasnya.

Jika sudah demikian PAD Kabupaten Lombok Tengah terus akan meningkat sehingga kesejahteraan masyarakat Kabupaten Lombok Tengah semakin sejahtera dan semua ini berkat sholawat masyarakat Lombok Tengah. "mari kita memperbanyak mengamalkan sholawat dan semoga hajat dan niat terkabulkan oleh Allah SWT Semoga Kabupaten Lombok Tengah ini menjadi kabupaten yang terbaik sehingga bisa di nikmati anak cucu kita" ungkapnya.
Selanjutnya Sholawat dan Dzikir bersama Ustadz H. HADDAD ALWI.


Subscribe to receive free email updates: