Momentum HUT NTB Jadi Renungan Perbaiki Kerusakan Lingkungan

Lombok Tengah, SN - Apel HUT NTB ke 61 di Kabupaten Lombok Tengah Selasa 17/12 berlangsung dalam balutan busana adat sasak.

Selaku inspektur upacara Wakil Bupati Lombok Tengah H.L.Pathul Bahri.
Hadir ketua DPRD Lombok Tengah M.Tauhid, anggota Forkopimda, sejumlah Kepala Dinas lingkup Pemda Lombok Tengah.

Wabup dalam sambutannya membacakan sambutan Gubernur NTB Zulkiflimansyah mengatakan dihari ulang tahunnya ke 61 ini, Provinsi NTB sudah banyak mencatat capaian yang menggembirakan. 'Anak anak NTB sekarang tidak lagi merunduk malu menyebutkan nama asalnya, meraka bisa menatap mata lawan bicaranya bahwa saya orang NTB" ungkapnya.

Menurutnya, NTB pernah berada dalam gelembung yang membuatnya seolah olah terisolasi dari hal hal yang baru. Sebuah gelembung yang membuatnya terkena dan merasa nyaman didalamnya sementara tak sadar diluar sana orang bergegas memacu diri bergerak lebih cepat dan berkembang lebih kuat. "Tapi sekarang gembungnya sudah pecah dan sekarang sudah mulai mensejajarkan diri dengan tantangan yang baru, sekarang kita adalah aktor yang menentukan dinamika itu" ujarnya

Yang perlu dilakukan sekarang adalah membangun kebersamaan sebab semua yang dicapai sekarang ini adalah bukan karya satu dua orang. Ini adalah buah kerja kolektif dari semua masyarakat NTB dan pemimpin pemimpinnya terdahulu.

Dimomentum HUT NTB ke 61 ini selain mempersiapkan agenda besar namun tahun depan NTB masih dihadapkan dengan sejumlah tantangan yang tak kalah mengerikan seperti halnya kerusakan lingkungan melahirkan banyak kemudaratan bagi masyarakat  seperti suhu yang menyengat dimusim kemarau dan air bersih yang semakin terbatas sementara dimusim hujan dihadapkan pada banjir lonsor dan cuaca buruk. "Untuk menyikapi itu tidak ada pilihan lain selain memperbaiki apa yang sudah kita rusak, pohon pohon yang sudah kita tebang harus kita hidupkan lagi. Tidak ada yang wajib bertanggung jawab selain diri kita sendiri" jelasnya.

Maka dipemerintahan selanjutnya, pemerintah dan warga NTB wajib menjadikan pemulihan lingkungan sebagai prioritas. Lth01


Subscribe to receive free email updates: