MAJALAH BOLA, Bandung - Persebaya Surabaya berhasil keluar sebagai juara Liga 2 usai mengalahkan PSMS Medan pada laga final di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (28/11/2017). Bajol Ijo menang dengan skor 3-2.
Persebaya langsung unggul cepat saat laga memasuki menit kedua. Rishadi Fauzi melepaskan sepakan keras yang tak mampu dihentikan kiper PSMS, Abdul Rahman.
Selang tujuh menit, PSMS membalas. Salah satu pemain Bajol Ijo dianggap melakukan handsball dan wasit memberikan hadiah penalti pada PSMS. I Made Adi Wirahadi yang ditunjuk menjadi algojo sukses melaksanakan tugasnya. Skor imbang 1-1.
Menit 38, giliran PSMS yang berbalik unggul. Melalui tendangan bebasnya, Roni Fatahillah sukses menjebol gawang Bajol Ijo. Bola sempat membentur pagar betis sebelum masuk ke gawang Persebaya.
Akan tetapi, dua menit kemudian, Persebaya menyamakan kedudukan melalui Irfan Jaya. Sontekannya hasil bola rebound tembakan penalti tak mampu dihentikan kiper Abdul Rahman. Skor jadi imbang 2-2 dan kedudukan ini bertahan hingga babak pertama usai.
Babak Kedua
Di babak kedua, tempo pertandingan sedikit menurun. PSMS dan Persebaya tak terlalu ngotot seperti babak pertama. Beberapa peluang tercipta, namun tak ada gol yang tercipta hingga waktu normal berakhir. Laga pun dilanjutkan ke babak tambahan.
Di babak tambahan, Irfan Jaya keluar sebagai pahlawan Persebaya. Usai mendapat umpan matang Ricky Kayame, Irfan langsung melepaskan tendangan ke tiang dekat yang menjebol gawang PSMS. Skor jadi 3-2 untuk Persebaya dan kedudukan ini bertahan hingga laga usai.
Dengan kemenangan ini, Persebaya keluar sebagai juara Liga 2 dan berhak mendapat hadiah utama Rp 1 Miliar. Bajol Ijo juga promosi ke Liga 1 musim depan. Selain Persebaya, tim lain yang promosi adalah PSMS dan PSIS Semarang.
Susunan Pemain
PSMS Medan : Abdul Rahman (PG); Derry Herlangga, Wanda Syahputra, Roni Fatahillah, Fredyan, Legimin Raharjo, Suhandi, Dimas Drajad, Frets Listanto Butan, I Made Adi Wirahadi, Elthon Maran.
Persebaya Surabaya : Miswar Saputra (PG); Abu Rizal Maulana, Andri Muladi, Fandry Imbiri, Irfan Febrianto, Rendi Irwan, Muhammad, Hidayat, Adam Maula, Irfan Jaya, Rishadi Fauzi, Oktavianus Fernando.