KPU Loteng Evaluasi Pelaksanaan Pemilu 2019

Lombok Tengah, SN - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lombok Tengah menggelar kegiatan Rapat evaluasi pemilu serentak tahun 2019 di hotel Dpraya desa Penujak Kecamatan Praya Barart Jumat tanggal 9 Juli 2019.

Hadir Dalam kegiatan tersebut Komisioner Bawaslu kabupaten Loteng Divisi sengketa : Harun Azwari S.Hi, dan Divisi hukum Bq.Husnawati  S Pd. Asisten I Pemda Loteng Ir. H.L.M.Amin, PJS Kasdim 1620/loteng : kapten chb Heri Susanto, Kabagops polres Loteng Kompol Sutriyanto dan Perwakilan masing-masing parpol peserta Pemilu 2019

Ketua KPU Lombok Tengah Fuad mengatakan Proses demokrasi dan politik tahun 2019 begitu panjang dan alhamdulillah berjalan sukses. "Setelah ini kita nanti akan menetapkan 50 anggota DPRD terpilih" ujarnya.
Menurut Fuad terkait masalah kampanye pada pemilu tahun 2919 itu bertujuan untuk mensosialisasikan program partai maupun caleg kepada masyarakat. "kita berharap adanya masukan dari forkopimda maupun partai peserta pemilu sehingga kita dapat melaksanakan kampanye yang efektif dan efisien kedepannya nanti" ujarnya.

Mantan Ketua KPUD Loteng Agus S.sos mengatakan evaluasi yang dilakukan  hari ini adalah untuk melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kampanye pada pemilu tahun 2019 guna  perbaikan pelaksanaan pesta demokrasi kedepannya nanti "kamipun berharap adanya masukan dari parpol peserta pemilu tahun 2019 terkait pelaksanaan kampanye pada pemilu tahun 2019" ujarnya. Am



Subscribe to receive free email updates: