Kedatangan Kepala BNN itu terkait dengan program P4GN atau Desa Bersinar di Poto Tano dan Desa Pasir Putih.
Kedatangan Kepala BNN Prov. NTB, Brigjenpol Drs.GD. Sugianyar Dwi Putra,SH., M.Si disambut Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin, ST
Kepala BNNK KSB, AKBP. Cheppy Ahmad Hidayat, S.AG. Kapolres Sumbawa Barat, AKBP. Mustofa, S.IK.,MH. Dandim 1628/ Sumbawa Barat, Letkol CZI. Eddy Oswaronto, ST). Kepala Dinas Sosial KSB, dr. H. Syaifuddin. Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga,Drs.Mukhlis, M.Si. Kabag Humas Setda Sumbawa Barat, Ir. Abdul Muis, M.Si
Kepala Kesbangpoldagri KSB Abdul Hamid,S.Pd.
Ada beberapa point penting yang dibahas dalam pertemuan tersebut diantaranya. Payung hukum pelaksanaan P4GN di Kabupaten Sumbawa Barat, Penguatan terkait dengan program P4GN / Desa Bersinar di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat, yaitu Desa Poto Tano dan Desa Pasir Putih. Pemberdayaan masyarakat melalui penguatan program Sekolah Perjumpaan.
Kepala BNN meminta kepada kepala daerah khususnya instansi terkait agar dapat bersama-sama memberantas jaringan narkotika dan memberdayakan masyarakat melalui program yg telah ada. Dengan harapan Nusa Tenggara Barat khususnya Kabupaten Sumbawa Barat mampu terhindar dari peredaran dan penyalahgunaan narkotika.
" Kita minta kepada instansi terkait agar dapat bersama sama melakukan pencegahan dan pemberantasan narkotika" kata Gde Sugianyar. Ksb01