Lalu apakah Golkar akan seperti pilkada sebelumnya tidak bisa mengusung? Kelan menegaskan Golkar tetap akan mengusung calon hanya saja dirinya tidak tahu apakah dari kader Golkar yang lain ataukah dari luar kader. "Banyak kader kita dan banyak pula diluar kader yang sudah mendaftar, kita tunggu keputusan pusat" ujarnya.
Anggota DPRD Lombok Tengah itu menegaskan tidak akan membawa nama kedua kadernya itu ke DPP meskipun sudah mendaftar kan diri sementara bakal calon (Balon) lain yang sudah mendaftar akan dibawa ke DPP sebagai laporan. "yang sudah daftar akan kami laporkan, banyak yang daftar, Wabup sudah daftar Dan lain sebagainya sementara Humaidi dan Ferdy tidak kami laporkan ke DPP" jelasnya.
Kelan berharap DPP akan segera memutuskan siapa yang akan diusungnya. "Kita tunggu saja keputusan DPP" jelasnya. Lth01