Bau Nyale Tak Ada Hiburan, Tapi Hanya Ini Yang Boleh

Lombok Tengah, SN- Bau Nyale tahun ini tak seperti biasanya. Biasanya ada hiburan seperti band papan atas dan artis ibukota namun kali ini ditiadakan, hal itu tidak lain karena Virus Corona masih bercokol dimuka bumi Indonesia termasuk di Lombok Tengah. Terkait dengan tak adanya hiburan  sudah dirapatkan dengan semua pihak. "Prinsipnya seluruh budayawan sepakat tidak ada keramaian termasuk keramaian oleh Kades. Tetapi tetap diadakan betandak, termasuk Sangkep warige tetapi hanya diikuti oleh 4 penjuru mata angin" kata Sekdis Pariwisata Kabupaten Lombok Tengah H.L. Lendek Jayadi saat rakor dengan Bupati dan seluruh SKPD lingkup Pemkab Loteng di Pendopo Bupati Lombok Tengah Rabu 7/1/2021.

Rakor Bupati dengan SKPD terkait berbagai hal termasuk Bau Nyale

Menurutnya, pihaknya sudah meminta informasi prediksi sebelum Sangkep Urige dilakukan.  Untuk nyale Poto (awal) diprediksi tanggal 1 atau 2 Februari 2021 yakni Senin/Selasa, sedang untuk Nyale bau (Nyale Tunggak) diperkirakan pada tanggal 3,4 maret 2021. "Jika pada awal atau dibawah Minggu pertama Pebruari maka diperkirakan akan bau Nyale pada pertengahan bulan maret" jelasnya.

Masyarakat pada prinsipnya siap diatur dengan protokol kesehatan. Tetap koordinasi dengan pemerintah provinsi. 

Sementara itu Bupati meminta kepada Sekda  untuk membentuk panitia penyelenggara untuk tingkat Kabupaten. Melakukan Rakor dengan provinsi. "Kalau Sangkep urige silahkan namun untuk kegiatan memaos seperti apa konsepnya" tanya Bupati. 

Masalah lokasi kata Bupati sekarang ini tidak bisa lagi di Pantai Seger Kuta karena sudah ditutup oleh ITDC, sementara di Kuta di sebab mobil akan menumpuk. Hanya solusi nya ada di Pantai Ann hanya saja bagaimana solusi untuk jalan pasti akan becek. "Disana juga masih gelap, harus dipasang lampu, jangan sampai nanti orang macem macem disitu gelap Gelapan" tegasnya. 

Ada kegiatan kegiatan yang dahulu rutin dilakukan tidak libatkan orang banyak, silahkan selama bisa menerapkan protokol kesehatan

Subscribe to receive free email updates: