Lombok Tengah, SN - Dalam rangka HUT Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Lombok Tengah ke 47. Pengurus PPNI membagikan bantuan makanan bergizi kepada para perawat khususnya yang selama ini merawat Pasien Coviid19. "Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kita kepada petugas kesehatan yang selama ini sabar merawat pasien terpapar Covid 19" ungkapnya.
Bantuan yang diserahkan berupaya makanan roti dan buah buahan. Diharapkan para perawat itu tetap kuat dan tahan dalam menjaga dan merawat pasien Covid19 di ruang isolasi. "Mereka butuh asupan makanan bergizi agar daya tahan tubuhnya tahan dari serangan virus Corona" ujar Ketua PPNI Kabupaten Lombok Tengah H.L.Erpan di RSUD Praya Rabu 17/3.
Saat ini pasien Covid19 mulai meningkat oleh karena itu pihaknya telah menyiapkan tenaga kesehatan khusus untuk merawat pasien Covid19 itu. Lth01