Puluhan Relawan Pathul Bahri Se-Lombok Desak Pathul Maju Pilgub



Lombok Tengah, SN - Dorongan kepada Pathul Bahri Bupati Lombok Tengah untuk maju menjadi Calon Gubernur NTB terus menguat. Sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh pemuda yang tergabung dalam Relawan Lalu Pathul Bahri mendesak Bupati Lombok Tengah itu untuk maju menjadi Calon Gubernur. Desakan itu disampaikan sejumlah petinggi organisasi dan komunitas se pulau Lombok diantara Garda Prabowo yang kini berubah menjadi Garda Pathul Bahri, Komunitas Kijang Sekilo, BPPD, Cakep NTB dan sejumlah komunitas lainnya saat bertemu Bupati Lombok Tengah di Kediaman Pribadinya.

Pada kesempatan itu masing-masing komunitas menyampaikan aspirasinya. Dalam aspirasi yang disampaikan, mereka meminta kepada Pathul Bahri untuk maju menjadi Calon Gubernur NTB. "Kami melihat sosok Pathul Bahri sangat pantas memimpin NTB" kata Ketua Kamrul Ahzan Ketua 3000 Relawan Pathul Bahri 459 atau yang sebelumnya bernama Garda Prabowo -Gibran.

Dia menilai sosok Pathul akan mampu membawa perubahan di NTB ini sebab berbagai prestasi telah tertorehkan oleh Pathul diantaranya pembangunan pariwisata, peningkatan pertumbuhan ekonomi masyarakat, menyekolahkan anak yatim di sekolah kedokteran tanpa menggunakan dana APBD dan sederet prestasi lainnya, karena itu dia memandang sosok Pathul Bahri layak menggantikan Zulkieflimansyah. "Kami tidak serta merta mendukung kalau kami tidak melihat hasil atau bukti, kita sudah melihat dengan mata kepala betapa majunya Kabupaten Lombok Tengah saat ini dibawah kepemimpinan Pathul Bahri" ungkapnya.

Senada dengan Kamrul Ahzan, Ketua Komunitas Kijang Sekilo M.Hirwan Efendi juga menilai sosok Pathul Bahri pantas memimpin NTB jika dilihat dari prestasi yang sudah diraih di Kabupaten Lombok Tengah. "Kami tidak salah menjatuhkan pilihan kami ke Pathul Bahri sebab prestasinya hebat Lombok Tengah makin maju maka tidak ada alasan bagi kami untuk tidak mendukung" Ungkap pria asal Kuta Raja Lotim itu. 

Sementara itu Bupati Lombok Tengah H.L.Pathul Bahri seperti biasa berdiplomasi dalam menjawab aspirasi relawan. Dia tidak secara eksplisit menyatakan maju di Pilgub NTB tetapi mereka diminta untuk memahami apa yang sudah disampaikan. "Mengerti sudah apa yang saya sampaikan, arahnya sudah pasti sudah tahu dari apa yang saya katakan tadi " ungkapnya.

Pathul menegaskan bahwa setiap hari dirinya menerima silaturahmi dari seluruh Kabupaten Kota di NTB dengan maksud untuk mendukung ataupun meminta dirinya maju namun bagi dia terhadap aspirasi itu dirinya sangat menghargainya. Meskipun demikian dirinya tidak mau melangkah lebih maju sebelum ada kontestasi pemilu ini selesai. "proses politik ini belum selesai, kita tunggu selesai dahulu, tetapi kami hargai aspirasinya, jadi orang tidak punya partai juga ingin maju jadi calon apalagi kita yang punya partai, begitulah kira kira" ungkapnya sambil tertawa yang diikuti tepuk tangan oleh relawan. 

Diakhir pertemuan, Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi  mewakili Prabowo Subianto menyampaikan apresiasinya setinggi tingginya atas suksesnya pesta demokrasi di Indonesia termasuk di NTB. "Pak Prabowo menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada masyarakat NTB yang sudah mensukseskan pemilu legislatif dan Presiden tahun 2024" tutupnya  





Subscribe to receive free email updates: