Prediksi Bola : PSV Eindhoven Vs Bayern Munchen , Rabu 2 November 2016 Pkl 02.45 WIB @ Bein Sports2

Mengejar 3 Poin Krusial...

Portal Berita Bola ~ Bayern Munchen akan bertandang ke Philips Stadium, markas dari PSV Eindhoven untuk menjalani matchday keempat Liga Champions Eropa pada Selasa (1/11/2016) waktu setempat. Kedua klub membutuhkan kemenangan untuk menentukan nasib masing-masing di ajang Liga Champions.

Bayern membutuhkan poin penuh untuk menjaga peluang mereka menjadi juara grup. Saat ini, skuat asuhan Carlo Ancelotti tersebut berada di peringkat kedua dengan koleksi enam poin, tertinggal tiga poin dari Atletico Madrid yang ada di puncak klasemen.

Kekalahan dari Atleti pada matchday kedua sempat mengejutkan para suporter, namun Bayern optimistis bisa bangkit dan menyapu bersih poin pada tiga laga sisa di fase grup.

Pada laga nanti, Ancelotti telah mengonfirmasi tidak akan mengambil risiko dengan menurunkan Javi Martinez yang ditarik keluar pada laga melawan Augsburg (29/10/2016). Pemain asal Spanyol tersebut mengalami cedera paha dan diharuskan beristirahat untuk memulihkan kondisi.

Untuk lini depan, sosok Robert Lewandowski masih belum tergantikan. Meskipun koleksi golnya masih kalah dari Joshua Kimmich, namun penyerang asal Polandia tersebut masih menjadi mesin gol utama Die Bayern.

Sementara itu, PSV diprediksi akan berjuang habis-habisan pada laga nanti. Skuat asuhan Phillip Cocu tersebut baru mengoleksi satu poin dari tiga pertandingan yang sudah mereka jalani di fase grup.

Kekalahan dari Bayern Munchen pada matchday ketiga membuat peluang PSV untuk melaju ke fase knockout semakin mengecil. Pada laga nanti, Cocu masih berharap banyak kepada Luuk de Jong dan Luciano Narsingh di lini depan. PSV harus mencetak gol cepat agar memperbesar peluang mereka meraih poin penuh dari tamunya.

Bayern masih difavoritkan pada laga nanti setelah mereka mampu mengungguli PSV dengan skor 4-1 pada laga matchday ketiga lalu. Sejak kalah dari Atletico, Bayern belum lagi merasakan kekalahan di semua kompetisi yang mereka ikuti. Kali terakhir Bayern takluk dari PSV terjadi pada Oktober 1999.

Jika PSV kembali menelan kekalahan, maka De Jong dan rekan-rekannya harus berjuang untuk mengamankan tempat ketiga agar bisa tampil di Liga Europa.

Data dan Fakta Kedua TIM :

– Tercatat kedua tim sudah bertemu sebanyak tujuh kali, dan Bayern Munchen sukses menang di lima pertemuan, satu imbang dan PSV hanya mampu menang satu kali.
– Satu-satunya kemenangan PSV atas Bayern diraih pada 26 Oktober 1999 silam dengan skor 2-1, Luc Nilis dan Ruud van Nistelrooy sukses persembahkan kemenangan tim, meski dilaga tersebut tim tuan rumah hanya brmain dengan 10 orang setelah Jermain Lens harus diusir dari lapangan.
– The Bavarian menduduki posisi dua klasemen grup D usai raih dua kemenangan dan satu kalah.
-Sementara PSV sendiri harus duduk diposisi tiga klasemen dengan raihan satu poin.
– PSV Eindhoven tercatat sukses raih sembilan kemenangan, tiga imbang dan lima menelan kekalahan saat menghadapi tim asal Jerman dilaga kandang, kemenangan terakhir tim saat menghadapi Wolfsburg yang berakhir dengan skor 2-0 melalui Jurgen Locadia dan Luuk de Jong.
– Sementara Bayern Munchen sendiri sukses raih tiga kemenangan, dua imbang dan empat kali menelan kekalahan saat bertandang ke tanah Belanda.
– Dua kekalahan PSV diajang Eropa sendiri dialami saat menghadapi Atletico Madrid.
– Bintang Bayern Munchen, Arjen Robben merupakan mantan punggawa PSV Eindhoven sejak 2001-2004 silam dengan mentorehkan 17 kemenangan dari 56 kali tampil dikancah domestik.
– Dua punggawa utama Bayern, Robert Lewandowski dan Arjen Robben akan kembali menjadi andalan saat keduanya menjadi aktor kemenangan tim atas Augsburg dilaga terakhir.
– Joshua Kimmich sukses mencetak tujuh gol dari 11 kali tampil bersama Bayern Munchen.
– Sementara Davy Propper sudah mencetak empat gol dari lima kali tampil bersama PSV.
– Empat punggawa Bayern Munchen, Robert Lewandowski, Thomas Muller, Mauel Neuer dan Arturo Vidal masuk kedalam 30 daftar nama calon peraih gelar Ballon d’Or.
– Sementara Bayern Munchen dipastikan tidak akan diperkuat Franck Ribery karena cedera.
– Sementara di kubu PSV sendiri dipastikan tidak akan diperkuat Jorrit Hendrix dan Jurgen Locadia yang mengalami cedera, serta Andre Gurdado dan Luuk de Jong yang diragukan tampil meski dilaga terakhir keduanya sudah masuk kedalam daftar pemain

Head to Head Kedua TIM :


07/03/1990 Bayern Munchen 2-1 PSV (Liga Champions)

21/03/1990 PSV 0-1 Bayern Munchen (Liga Champions)

15/09/1999 Bayern Munchen 2-1 PSV (Liga Champions)

26/10/1999 PSV 2-1 Bayern Munchen (Liga Champions)

19/10/2016 Bayern Munchen 4-1 PSV (Liga Champions)


Lima Pertandingan Terakhir PSV Eindhoven :


16/10/2016 PSV 1-1 Heracles (Eredivisie)

20/10/2016 Bayern Munchen 4-1 PSV (Liga Champions)

23/10/2016 PSV 1-0 Sparta Rotterdam (Eredivisie)

26/10/2016 Sparta Rotterdam 3-1 PSV (KNVB Beker)

30/10/2016 Vitesse 0-2 PSV (Eredivisie)


Lima Pertandingan Terakhir Bayern Munchen :


15/10/2016 Eintracht Frankfurt 2-2 Bayern Munchen (Bundesliga)

20/10/2016 Bayern Munchen 4-1 PSV (Liga Champions)

22/10/2016 Bayern Munchen 2-0 Gladbach (Bundesliga)

27/10/2016 Bayern Munchen 3-1 Augsburg (DFB Pokal)

29/10/2016 Augsburg 1-3 Bayern Munchen (Bundesliga)
Perkiraan Susunan Pemain ;

PSV Eindhoven : Jeroen Zoet; Santiago Arias, Nicolas Isimat-Mirin, Hector Moreno, Jetro Willems; Davy Propper, Andres Guardado, Bart Ramselaar; Luciano Narsingh, Luuk de Jong, Gaston Pereiro
Pelatih : Phillip Cocu

Bayern Munchen : Manuel Neuer; Philipp Lahm, Mats Hummels, Jerome Boateng, David Alaba; Thiago Alcantara, Joshua Kimmich, Arturo Vidal; Arjen Robben, Robert Lewandowski, Douglas Costa.
Pelatih : Carlo Ancelotti

Subscribe to receive free email updates: