Polres Mataram Gelar Sholat Minta Hujan

Lombok Barat, SN - Bertempat di Halaman Pasar Seni Desa Sesela, Dusun Kebun Bawak, Desa Sesela Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat berlangsung Sholat Istisqo (Sholat Memohon Hujan) yang diprakarsai oleh Kapolres Mataram.

Kegiatan ini sebagai bentuk empati atau kepedulian kepada masyarakat di wilayah yang terdampak musim kemarau tahun 2019 dengan mengajak warga masyarakat untuk bermunajat dan memohon kepada Allah SWT melalui Sholat Istisqo (Sholat Memohon Hujan)

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Mataram AKBP Saiful Alam, SH, SIK, MH, Waka Polres Mataram Kompol Setia Wijatono, SH beserta PJU Polres Mataram, Seluruh Kapolsek se-Polres Mataram., Danramil Cakra Kapten Inf Asep Okinawa
Pimpinan Ponpes Al-Halimy Desa Sesela  atau Ketua Baznas Provinsi NTB Drs.TGH Munajib Kholid. Pimpinan Ponpes Banu Sanusi Desa Sesela Drs. H. Syukri
Kades Sesela H. Abubakar, Seluruh Kadus se Desa Sesela. Seluruh Babinsa Koramil 1606/07 Gunungsari. Seluruh Santri dan Pengasuh Ponpes Al-Halimy dan Ponpes Banu Sanusi Desa Sesela.  Seluruh warga Desa Sesela.

Tugas Polri adalah menjaga sitkamtibmas agar tetap kondusif dengan melindungi, mengayomi, melayani masyarakat juga melakukan penegakan Hukum.

Kegiatan hari ini termasuk salah satu tugas Polri yang bersama sama masyarakat untuk memohon kepada Allah SWT melalui Sholat Istisqo agar musim kemarau yang cukup panjang cepat berganti dgn musim hujan, karena situasi cuaca panas dan kemarau ini secara tidak langsung ikut mempengaruhi Situasi Kamtibmas.

 Drs. TGH Munajib Kholid berterima kasih kepada Kapolres yang telah mempunyai inisiatif untuk bersama sama masy. melaksanakan Sholat Istiqo untuk memohon kepada Allah SWT agar menurunkan hujan sehingga kemarau dan musim panas yg sudah mulai membuat warga masyarakatkesulitan akan air bersih cepat berlalu dan semoga hajatan dari Kapolres Mataramn dikabulkan Allah SWT.

"Sholat Istiaqo yang akan kita laksanakan bersama ini juga merupakan pelajaran untuk para santri, dimana yang selama ini hanya mendapatkan pelajaran dikelas dapat mempraktekannya langsung dan semoga berguna nantinya ketika sudah lulus dan mendapat ujian seperti ini dari Allah SWT" jelasnya.

Tata cara Sholat Istiqo didahului dengan niat dan selanjutnya Shalat dua rakaat. Rakaat pertama Takbir 7 x sebelum membaca surat Al-Fatihah. Rakaat kedua Takbir 5 x sebelum membaca surat Al-Fatihah. Dilaksanakan dua kali Khutbah setelah shalat. Sebelum masuk khutbah pertama khatib membaca istighfar 9 x.
Selanjutnya masuk khutbah kedua khatib membaca istighfar 7x. 7). dimana dalam Khutbah kedua banyak berdoa dan Khusus untuk Jamaah laki-laki disunnahkan memindahkan dan membalikkan selendang atau sorbannya

Pukul 08.30 Wita Pelaksanakan Sholat Istisqo dua rekaat dipimpin oleh Drs.TGH Munajib Khalid.

Khutbah pertama Khotib intinya menyampaikan tidak turunnya Hujan pada bulan bulan terakhir ini merupakan Ujian yang berat dari Allah SWT dan dengan cara inilah Allah menyuruh untuk kembali mengingat dan beribadatnya dimana ini juga merupakan teguran dari Allah SWT untuk banyak beristiqfar  mengingat kesalahan yang pernah dibuat selama ini dan taubatannasuha. "Kita tidak cukup melaksanakan Sholat Istisqo saat ini saja, selanjutnya silahkan untuk tetap melaksanakan shalat istisqo dirumah bersama keluarga secara bersama sama ataupu secara sendirian agar apa yang kita munajatkan kepada Allah cepat diijabah" ungkapnya.

Sebetulnya disunahkan untuk berpuasa selama 4 hari dan pada hari keempatnya dalam keadaan masih berpuasa kita keluar rumah untuk melaksanakan Sholat Istisqo, selanjutnya kita diwajibkan untuk perbanyak istiqfar, saling maaf memaafkan, perbanyak sedekah, berbuat baik kepada keluarga, tetangga sesama manusia bahkan kepada hewan juga kepada semua makluk hidup" ujarnya.

Pelaksanaan Khutbah kedua dengan Khotib membaca istiqfar sebanyak 7x. Khotib berbalik arah menghadap kiblat dan merubah arah sorban kain yang diikuti oleh seluruh Jamaah laki-laki dilanjutkan pembacaan doa dgn diaminkan oleh seluruh jamaah. Mtr01

Subscribe to receive free email updates: