Lima (5) Alasan Timnas Spanyol Bakal Berjaya di Piala Dunia 2018

Pemain timnas Spanyol merayakan gol yang dicetak striker Alvaro Morata (kiri) dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Italia di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada 2 September 2017.

MAJALAH BOLATimnas Spanyol masih bertahan dipuncak klasemen Grup G Kulifikasi Piala Dunia 2018. Mereka punya beberapa alasan untuk kembali berjaya di ajang empat tahunan ini.

Juara Piala Dunia 2010 ini belum terkalahkan di delapan laga di fase Kualifikasi.

Bahkan, Spanyol hanya sekali gagal mengemas poin maksimal kala bermain imbang 1-1 kontra Italia (7/10/2016).

Di laga terakhir, Juara Piala Eropa 2008 ini menumbangkan Liechtenstein 8-0.

Hasil tersebut membuat jumlah poin Spanyol tidak lagi bisa dikejar Albania yang menepati peringkat ketiga.

Alhasil, Spanyol tinggal menyisakan Italia sebagai pesaing memperebutkan tiket lolos otomatis ke Rusia.

Hal ini membuat, Spanyol muncul sebagai unggulan utama di Grup G untuk lolos secara langsung, sekaligus menjadi salah satu kandidat peraih gelar Piala Dunia 2018.

Adapun lima alasan mengapa Spanyol layak diperhitungkan sebagai tim yang bakal berjaya di Piala Dunia 2018.

5. Fleksibiltas Taktik

Julen Lopetegui menggunakan David Silva sebagai False 9 kala menjamu Italia di Santiago Bernabeu pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2018, Minggu (3/9/2017) dini hari WIB.

Sementara itu, Lopetegui menempatkan Alvaro Morata sebagai penyerang tengah murni pada laga kontra Liechtenstein, Rabu (6/9/2017) dini hari WIB.

Hasil kedua laga sama-sama memuaskan, yaitu Italia tumbang 0-3 sedang Liechtenstein kalah telak 0-8.

Artinya, Spanyol punya fleksibilitas taktik meski hanya menggunakan satu formasi, 4-3-3.

4. Produktifitas Gol Tinggi

Spanyol telah menyarangkan 32 gol dalam delapan laga Kualifikasi.

Jumlah itu cukup tinggi mengingat hanya Belgia dan Jerman yang mampu melampaui, yaitu 35 gol.

3. Kombinasi Skuat yang Seimbang

Para pemain muda Spanyol sudah menjadi bagian skuat inti beberapa klub besar.

Dani Carvajal (Real Madrid), Koke, Saul Niguez (Atletico Madrid), Alvaro Morata (Chelsea), dan Thiago Alcantara (Bayern Muenchen) adalah beberapa contohnya.

Selain itu, mereka punya beberapa pemain senior sarat pengalaman macam Gerard Pique, Sergio Ramos dan Andres Iniesta, yang bisa memimpin pemain-pemain muda tersebut.

2. Dominan Lawan Negara Kuat

Selama 12 bulan terakhir, Spanyol telah menghadapi Belgia, Prancis dan Inggris dalam pertandingan persahabatan dan mendapatkan hasil bagus untuk semuanya.

Imbang 2-2 kontra Inggris, menang 2-0 kontra Belgia dan Prancis, tentu merupakan hasil yang positif untuk La Furia Roja.

Pada kualifikasi Piala Dunia, Spanyol tak tersentuh kekalahan kontra Italia dengan hasil sekali seri (1-1) dan sekali menang (3-0).

1. Stok Pemain Berkualitas yang Melimpah

Selain skuat yang didaftrakan di Kualifikasi Piala Dunia, Spanyol masih punya sederet pemain berkualitas yang antre dipanggil Lopetegui.

Para pemain tersebut semisal Diego Costa, Sergi Roberto, Vitolo, Nolito, Juan Mata, Ander Herrera dan pemain lainnya.

Nama-nama itu siap mengisi jika ada pemain yang tidak bisa tampil baik karena cedera maupun akumulasi kartu.

 AGEN SBOBET

Subscribe to receive free email updates: