Lombok Tengah, SN - Bupati Lombok Tengah H.L.Pathul Bahri Jumat 9/7 mengukuhkan Forum Sahabat UMKM Kabupaten Lombok Tengah di Ballroom Kantor Bupati.
Pangan harus aman, makanan tidak boleh berwarna, bahkan penggunaan insektisida juga harus dihindari, jadi panganya harus aman.
Lombok Tengah akan didatangi oleh orang banyak baik dalam dan luar negeri, baik itu dalam rangka pelaksanaan event pariwisata maupun event olah raga. "Besok September akan ada event Tour De Mandalika dan superbike championship yang sudah pasti akan mendatangkan banyak wisatawan maka makanan harus aman" ungkap Bupati usai mengukuhkan pengurus Sahabat UMKM di Ballroom Kantor Bupati Lantai 5 Kabupaten Lombok Tengah.
Event nasional dan internasional ini akan membuat ekonomi masyarakat akan bergerak. Pergerakan ekonomi akan menghasilkan pendapatan perkapita bagi masyarakat khususnya pelaku UMKM sehingga kedepannya pelaku UMKM ini akan lebih sejahtera lagi. Untuk itu Forum harus memperkuat diri dan juga kreatifitas. "Agar ini berjalan lancar dan berkesinambungan maka forum ini jangan dibawa keranah politik" ujarnya.
Bupati mengingatkan agar produk harus dijaga kualitas dan kuantitasnya agar orang tertarik untuk membeli produk yang dijual. Pasar Mandalika harus mulai diperhatikan sebab sebentar lagi akan ramai akibat kunjungan wisatawan.
Pemerintah daerah juga tengah memikirkan langkah strategis dalam rangka mendukung kemajuan daerah terutama pada sektor pariwisata dengan melengkapi sarana dan prasarana yang baik itu sektor infrastruktur maupun pendukung lainnya. Lth01